Kabardaerah.or.id, Pohuwato – Kolaborasi Muda Andalan Pohuwato (Komando), di bawah kepemimpinan Zulfiana Adnan Mbuinga, menggelar acara pengukuhan dan deklarasi resmi untuk mendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pohuwato periode 2024-2029 Nomor Urut 2, Saipul Mbuinga dan Iwan Ada. Kegiatan yang bertempat di Oma Coffee ini dihadiri oleh ratusan anggota Komando, mencerminkan semangat dan antusiasme tinggi para pemuda Pohuwato.
Zulfiana Adnan Mbuinga, Koordinator Komando, menyampaikan bahwa dukungan untuk Paslon SIAP ini didasarkan pada komitmen mereka terhadap masa depan generasi muda.
“Pasangan ini adalah yang terbaik, dan mereka benar-benar peduli dengan masa depan anak muda Pohuwato. Dengan persentase pemilih muda yang mencapai 64%, kami melihat pentingnya mendukung pemimpin yang siap berinvestasi pada kemajuan generasi muda,” jelas Zulfiana.
Komando saat ini memiliki 15 anggota Koordinator Kabupaten, 13 anggota Koordinator Kecamatan, dan 104 anggota Koordinator Desa. Zulfiana menegaskan bahwa kekuatan ini akan terus diperkuat dan diperluas untuk menyebarkan visi dan misi pasangan calon di seluruh wilayah Pohuwato. Komando juga berkomitmen untuk mengawal aspirasi kaum milenial dan Gen-Z, memastikan suara mereka didengar dan diakomodasi dalam kebijakan pemerintah ke depan.
“Kami di Komando tidak hanya mendukung pasangan calon ini, tetapi kedepan juga berperan aktif dalam memperjuangkan kesejahteraan dan pemberdayaan pemuda di Pohuwato. Kami siap bergerak bersama untuk kemajuan yang lebih baik dan berkelanjutan,” tambah Zulfiana dalam sambutannya.
Para anggota Komando yang hadir juga menyatakan dukungan penuh mereka. Bagi mereka, pasangan calon ini dianggap mampu mendengarkan aspirasi anak muda dan memiliki program-program konkret untuk memberdayakan generasi muda dalam bidang pendidikan, ekonomi, dan kesempatan kerja.
Selain deklarasi, acara ini juga menjadi wadah bagi anggota Komando untuk berdiskusi terkait langkah-langkah strategis ke depan. Dengan mengawal aspirasi anak muda, khususnya milenial dan Gen-Z, Komando memastikan bahwa setiap upaya yang dilakukan akan berdampak positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat, terutama di kalangan pemuda.
Komando berharap, dukungan yang diberikan akan menjadi dorongan bagi pasangan calon untuk terus menunjukkan perhatian mereka terhadap isu-isu krusial yang dihadapi anak muda di Pohuwato.
“Kami ingin pemimpin yang siap bekerja sama dengan pemuda, yang akan berjuang untuk masa depan kami,” tegas salah satu anggota Komando yang hadir.
Acara deklarasi dan pengukuhan ini ditutup dengan seruan optimisme dari seluruh peserta untuk memenangkan pasangan calon yang mereka dukung dan membawa perubahan positif bagi Pohuwato.
Eksplorasi konten lain dari Kabar Daerah
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.