Kabardaerah.or.id, Pohuwato – Untuk mengenang jasa para pejuang Kabupaten, Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato melakukan ziarah Makam dan mengirimkan doa bagi para pejuang tersebut.
Ziarah tersebut juga merupakan rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari ulang tahun Bumi Panua yang ke -20 dan dua tahun pemerintahan SMS.
Bupati Saipul A. Mbuinga bersama pimpinan OPD, mendoakan Alm. Haji Uns Mbuinga, Alm. Haji Hamdan Sanad dan Alm. Haji Delbar Hunowu.

Bupati mengatakan bahwa ziarah kubur ini merupakan tradisi rutin tahunan bagian dari rangkaian hari ulang tahun Pohuwato yang biasanya dilakukan 1 hari menjelang rapat Paripurna Istimewa.
“Kita hanya mengambil sekian dari banyaknya para pejuang yang berjasa dalam pemekaran Pohuwato menjadi daerah definitif. Dimana hari ini kami hanya mengambil 3 makam”, tuturnya.
Bupati menjelaskan ziarah kubur tersebut bentuk penghormatan dan penghargaan atas perjuangan yang telah dilakukan para tokoh-tokoh besarĀ Pohuwato, terhadap Daerah.
“Dan untuk yang lainnya yang tidak sempat kami datangi tetap kami doakan di 3 tempat tersebut. Dan ini merupakan suatu penghormatan dan penghargaan bagi kita semua untuk dapat mengenang jasa jasa perjuangannya”, tandasnya. (Fit)
Eksplorasi konten lain dari Kabar Daerah
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.